Film Tegar yang Baru Rilis Dipuji Warganet

 Film Tegar yang Baru Rilis Dipuji Warganet

JAKARTA – Film Tegar adalah sebuah film inspirasi hadir kembali di tanah air yang rencananya dirilis hari ini, Jumat (24/11/2022). Film Tegar ini disutradarai Anggi Frisca dengan ditulis Anggi dan Alim Studio.

Di film ini yang turut hadir yakni Muhammad Aldifi Tegar Rajasa sebagai Satria Tegar Kayana. Ibu Tegar diperankan Sha Ine Febriyanti dan kakek Deddy Mizwar.

Film ini terinspirasi dari kisah nyata. Film ini menceritakan kisah seorang seorang anak disabilitas berumur 10 tahun bernama Satria Tegar Kayana yang kukuh mengejar mimpinya.

Dalam film ini, Tegar hidup lahir dari keluarga berkecukupan (kaya) bersama kakek yang sangat mencintainya. Namun, ibu Tegar sama dengan ibu pada umumnya, memiliki rasa kekhawatiran berlebihan pada anaknya tercinta.

Tegar seperti anak normal lainnya, punya cita-cita dan ingin memiliki teman. Berbeda dengan kehidupannya selama ini, Tegar tak punya kawan apalagi sahabat. Di hari ulang tahun ke-10, Tegar minta berupa hadiah pada kakeknya yang diperankan oleh Deddy Mizwar.

Kakeknya sudah berjanji akan memberikan apapun yang dimintanya, termasuk sekolah dan memiliki teman seperti anak-anak lainnya. Tapi sayang, keputusan kakek mewujudkan impian cucunya itu berselisih paham dengan Ibu Tegar.

Apa mau dikata, Tegar memutuskan minggat dari rumah agar bisa mewujudkan mimpinya dengan bebas melihat dunia luar.

Bagaimana petualangan Tegar mewujudkan mimpi dan bertemu teman-teman baru? NANTIKAN SEGERA 24 (hari ini) November 2022 di BIOSKOP KESAYANGAN KAMU!

Seperti Trailer yang ada di akun Youtube Aksa Bumi Langit, film tersebut sudah ditonton oleh 29K. Film ini belum tayang hingga tulisan ini dinaikan namun mendapatkan respon positif dari netizen.

Warganet merasa penasaran dengan film ini. Ada menyebut film ini bisa menjadi rujukan orang tua mendidik anak.

Berikut komentar netizen terkait film Tegar yang tayang hari ini:

  1. Merinding banget baru nnton trailer nya doang … bener2 jadi orngtua harus memperhatikan anak nya bukan hanya kelebihan dr si anak kekurangan dr si anak pun betul2 harus di perhatikan.. smoga mnjdi inspirasi bagi orgtua untuk bisa lebih memperhatikan buah hati kita
  2. G peduli mau box office atau tidak, Indonesia butuh film yg bergenre berbeda selain hantu² an, semoga menjadi inspirasi para orang tua dan semuanya agar lebih peduli sesama, d balik kekurangan pasti ada kelebihan…pasti nonton
  3. Alhamdulillah , sebagai tetangga deket yg dulu waktu Tegar masih balita pernah menghawatirkan nya, sekarang ikut bangga dan senang melihat Tegar tumbuh melebihi anak2 seusianya. Semoga Tegar sukses terus.
  4. Ikut terharu dan menetikan air mata terharu bangga bukan krn filmnya tetapi krn sudah mau mengangkat kami sebagai disabilitas utk cerita dalam film agar kalian diluar sana bisa melihat betapa perih, sakit, malu, diskriminasi cemoohan, cacian yg kami rasakan silahkan kalian lihat ini hanya 0,1 persen dari segunung cerita dan derita kami yg terwakili utk bs dilihat oleh khalayak semoga menjadi inspirasi aku yg sudah kepo 3 ini pernah merasakan apa yg tegar rasakan meski hanya sebatas trailer yg br kulihat tp sumpah sedikit sudah mewakili, suskse slalu dan bs menjadi inspirasi buat semua..
  5. wohoooo akhirnyaaa film genre seperti ini hadir kembaliiii di indonesiaa setelah sekian lamaa .. kereennn
  6. MasyaAllah, akhirnya ada film yang mengangkat kondisi disabilitas yang unik seperti ini. Semoga filmnya suksesss!
  7. Inspirasi banget buat hidup kita sebagai manusia yang kadang rapuh …,In syaa Alloh 11juta penonton lebih.. ❤️uTegar#aksabumilangittehanggicumit 👍👍😘
  8. Blm apa2 dah terharu aja….pengen nonton bawa anakku yg disabilitas juga, biar anakku makin semangat untuk menjalani hidupnya..terimakasih sudah mau bercerita tentang disabilitas
  9. Dari trailernya aja udah sekeren itu, pasti banyak nilai-nilai baik yang dikemas apik di film ini. Gak sabar pingin ajak anakku nonton petualangan Satria Tegar Kayana, satria yang tidak pernah menyerah.
  10. Keep spirit dan keep fight..anak2 individu special…..you can do it…..film Tegar …film yg menginspirasi utk kita smua khususnya anak2 individu special…sukses Aksa Bumi Langit..sukses TEGAR kuuu….TEGAR kita smuaaaa…love it…
  11. Kereeen banget filmnya…sampe tak terasa air mata ini menetes…!!! Sukses selalu buat PT. Aksa Bumi Langit. Semoga Film berjudul TEGAR ini bisa menjadikan pelajaran dan motivasi untuk kita semua
  12. Seneng deh ada film yang menginspirasi seperti ini, cocok untuk ditonton bareng keluarga pokoknya!! sukses terus untuk filmnya dan gasabar buat nonton Tegar dibioskop!!
  13. Saya sudah nonton film nya di XXI tangcity kemarin,film ini sangat bagus dan sangat menginspirasi,buat kita yang punya anak berkebutuhan khusus atau anak special please ga usah malu,mereka sama seperti kita makhluk sempurna dari Allah.

 

Berita Terkait