Jadi Langganan Laka Laut, Rumanama Dorong Bupati Ambil Langkah Antisipatif

 Jadi Langganan Laka Laut, Rumanama Dorong Bupati Ambil Langkah Antisipatif

SERAM BAGIAN TIMUR – Kabupaten Seram Bagian Timur Maluku, dalam kurung waktu 2 tahun terakhir sering terjadi kecelakaan laut. Bahkan sudah banyak orang hilang hingga kini ada sekitar 14 kasus.

Terakhir kejadian naas menimpa 14 orang yang terjadi di laut teor-kesui Seram bagian Timur sekitar jam 16.00 wit-kemarin yang memuat rombongan camat dan pejabat Pemda Seram Bagian Timur Maluku.

Akibat kejadian ini Sandri Rumanama selaku Tokoh Pemuda Asal Maluku ini meminta pemerintah daerah setempat untuk lebih berfikir ke arah antisipatif.

“Ya saya meminta agar pemerintah daerah harus berfikir antisipatif, ditengah mencari solusi untuk pencairan korban saat ini, karena ini bukan yang pertama kali kita mengalami musibah seperti ini dalam 2 tahun terakhir sudah 14 kasus yang sama seperti ini,” turtur Rumanama pada wartawan Lintas Parlemen, Jumat (25/3/2022).

Rumanama merincikan 14 kasus itu diantaranya, di kampung nelayan sesar sudah 4 kali sejak 2021 terakhir pada 24 Desember kemarin, di Gorom suwakul 1 kasus, di Gorom buan 1 kasus, di Watubela ada 3 kasus sejak 2021, dan beberapa kasus yang sama di tempat lain di kawasan kabupaten Seram Bagian Timur.

Olehnya itu, Rumanama mengajak semua element masyarakat agar bersama mendorong pemerintah daerah membentuk Kantor dan Pos SARS Kab. Seram Bagian Timur.

“Saya mengajak semua element masyarakat agar bersama mendesak dan ikut berpartisipasi bersama pemerintah agar bisa terealisasi pembentukan Kantor dan Pos SARS di kabupaten ini,” jelasnya.

Rumanama juga memastikan akan menggandeng organisasi kemahasiswaan, kepemudaan & kemanusiaan, di kabupaten Seram Bagian Timur dalam Pelatihan Relawan SARS & Pra Pembukaan Pos SARS bersama mantan direktur Basarnas.

” Saya Sudah Kontak Beberapa Tenaga Profesional & Mayor Jenderal (Purn) Tatang Zainuddin untuk Ke Seram Bagian Timur, Dalam Rangka Pra Pembukaan POS SARS di Kabupaten Seram Bagian Timur,” pungkasnya.  (Sandri)

Berita Terkait