Putri Anggota DPR PDIP Ini Raih 2 Medali Emas Kejuaraan Taekwondo Menhan 2017 

 Putri Anggota DPR PDIP Ini Raih 2 Medali Emas Kejuaraan Taekwondo Menhan 2017 

Anggota DPR dari Fraksi PDIP Imam Suroso bersama istri dan sang anak Nayda Berlianty (tengah) foto : mitrapost

PATI, Lintasparlem.com – Bahagianya Anggota Komisi IX DPR RI Imam Suroso dan istri Asih Marlina mengetahui anak tercinta Nayda Berlianty meraih 2 emas dalam Kejuaraan Taekwondo Piala Menteri Pertahanan 2017 yang digelar di GOR POPKI Cibubur, Jakarta, (31/3-2/4/2017) lalu.

“Alhamdulillah, Neney (sapaan Nayda Berlianty) berhasil meraih 2 emas di ajang itu. Ini membanggakan kami, semoga ke depannya bisa meraih prestasi lagi,” kata Imam saat dihubungi lintasparlemen.com, Pati, Sabtu (8/4/2017) malam.

Anak Imam, Neney masih terbilang masih sangat belia, murid SD yang duduk di kelas 4 ini tapi mampu tampil percaya diri saat lomba. Itu berkat bimbingan kedua orangtua Neney dan sang pelatih.

“Dia memang rajin latihan, dan anaknya sangat bersemangat jadi kami hanya mendukungnya meraih apa yang diinginkan. Mereka masih kecil, tapi sudah banyak prestasi yang diraih,” ucap Imam.

Dari nomor pertandingan yang dikuti, di nomor kyorugi, putri bungsu politisi PDIP ini mendapatkan skor tertinggi yakni 15. Sementara para lawan-lawannya hanya mampu mendapatkan skor 7. Membanggakan!

Sebagai informasi, Neney adalah atlet cilik dari cabang taekwondo termuda dari kabupaten Pati, Jawa Tengah yang meraih 2 medali emas di ajang yang diikuti atlet Nasional hingga atlet mancanegara itu.

“Dia memang membanggakan dan luar biasa. Karena mengungguli para pesaingnya yang tidak hanya atlet yang berasal dari dalam negeri tetapi juga atlet mancanegara​,” terangnya.

Seperti diceritakan Imam, putrinya itu yang keluar sebagai yang terbaik di nomor kyorugi (pertarungan) putri dan poomsae (rangkaian jurus).

Di mana dalam nomor poomsae, tiga kategori penilaian, yakni kerapian gerak, akurasi, maupun ekspresi dan kecepatan. Di kategori itu Neney meraih nilai tertinggi dari lima 5 juri yang memberi penilaian.

Imam menyampaikan, sebelumnya Nayda Berlianty juga sempat memperoleh 2 medali emas pada cabor Taekwondo di Malang, Jawa Timur.

“Atas prestasi-prestasi itu, sesuai perbincangan dengan pelatihnya, bulan ini tanggal 25 April kita akan ikutkan Neney ke Malaysia pada kejuaraan taekwondo di sana. Doakan semoga (Nayda Berlianty) bisa juara lagi di sana,” pungkasnya.

Berita Terkait