Puang Aqil Resmi Menyerahkan Berkas Caleg Ke DPC Gerindra Bulukumba

 Puang Aqil Resmi Menyerahkan Berkas Caleg Ke DPC Gerindra Bulukumba

BULUKUMBA – Abdul Hakim Jaya atau akrab di sapa dengan Puang Aqiel kemarin (12/7/2018) telah melakukan penyerahan berkas pendaftaran sebagai calon legislatif di Kabupaten Bulukumba ke DPC Partai Gerindra Bulukumba yang nantinya akan diserahkan ke Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Bulukumba.

Puang Aqiel yang di dampingi langsung oleh Ketua PAC Partai Gerindra Kecamatan Kajang yakni Abdul Samad DM beserta dengan rombongan yang berseragam hitam putih.

Tepat pukul 13.00 WITA, Puang Aqiel dan rombongan langsung disambut meriah oleh Sekretaris DPC H. Patudangi Azis, S.Sos Partai Gerinda di ruangan Sekretariat DPC Partai Gerindra.

Sebelum prosesi penyerahan berkas dilangsungkan. Sekretaris DPC Partai Gerindra Kabupaten Bulukumba sangat mengapresiasi akan keseriusan Abdul Hakim Jaya dalam perhelatan Pemilihan Legislatif yang akan berlangsung pada Tahun 2019 nanti.

Ia menyampaikan bahwa “Saudara Abdul Hakim Jaya ini sangat optimis untuk bergerak dan menyuarakan aspirasi masyarakat. Sebab, dia rela menanggalkan statusnya sebagai ASN, karena keresahannya, dan ingin berbuat lebih luas dalam mengakomodir aspirasi-aspirasi masyarakat nantinya.

Abdul Hakim sendiri, saat dimintai keterangannya terkait pencalonannya di Pemilihan legislatif. Ia menyampaikan, “Pembangunan dan perhatian hari ini di Kabupaten Bulukumba, khususnya untuk Daerah pemilihan IV yang meliputi Kec Kajang, Kec Herlang dan Bonto Tiro masih sangat minim sehingga terjadi keterlambatan akselerasi dari berbagai sisi.

“Hal inilah kemudian Saya ingin berbuat lebih dan berarti untuk daerah saya,” ucapnya.

“Ada keresahan-keresahan yang saya alami tersendiri takkalah saya berkeliling. Dan ini merangsang saya untuk bertindak dan berbuat. Ingin menyuarakan keluh kesah masyarakat, hendak mengabdi kepada daerah. Dari hal tersebut saya matangkan bahwa dengan saya masuk pada ranah legislatif maka saya pasti bisa mengaktualisasikan keresahan-keresahan tersebut,” sambung Puang Aqiel.

Zanuddin selaku tokoh budaya di Kecamatan Kajang yang turut mendampingi Puang Aqiel dalam penyerahan berkas tersebut juga menyampaikan bahwa.

“Selama saya mengenal adik saya ini, saya melihat bahwa Abdul Hakim adalah sosok anak mudah yang inovatif, kreatif dan cerdas. Sehingga saya siap mendukung apa yang menjadi pilihannya hari ini. Dan hari ini saya buktikan keseriusan itu dengan mendampingi langsung untuk penyerahan berkas ke DPC Partai Gerindra Kabupaten Bulukumba. Harapan kami saat ini ada di pundak adik saya,’  ujar Zanuddin.

Setelah berbincang-bincang dengan beberapa pengurus DPC Partai Gerindra. H. Muh Arif selaku Ketua Bappilu dan Ketua pencaringan Bakal Calon Legislatif melangsungkan dan menerima langsung berkas persyaratan Puang Aqiel yang berlangsung hikmat. (Firman)

Facebook Comments Box