Ini Nama-nama Menteri Hasil Reshuffle Kabinet Jokowi-JK

 Ini Nama-nama Menteri Hasil Reshuffle Kabinet Jokowi-JK

Maju Mundur Isu Reshuffle Kabinet

JAKARTA, Lintasparlemen.com – Nama-nama Menteri Kabinet Kerja Jokowi-JK terus berembus kencana. Dan hingga pagi ini, pihak Istana Kepresidenan belum memberikan keterangan terkait reshuffle kabinet jilid 2 itu membuat publik bertanya-tanya.

Seperti info yang diperoleh Lintasparlemen.com Rabu (27/7/2016), Presiden berecana akan akan memberikan keterangan terkait perombakan kabinet itu pada pukul 11.00 WIB dan dilanjutkan pukul 14.00 WIB di Istana Negara.

Namun dari nama-nama yang beredar banyak versi yang tersebar di publik. Berikut susunan menteri hasil reshuffle yang beredar hingga pagi ini:

1. Menteri Keuangan Bambang
S Brojonegoro diganti Sri
Mulyani Indrawati.
2. Menpan RB Yuddy
Chrisnandi diganti Asman
Abnur (partai PAN).
3. Kepala Bappenas Sofyan
Djalil diganti Bambang
Brojo.
4. Menteri ATR-BPN Ferry
Mursidan Baldan diganti
Sofyan Djalil.
5. Mentri Perdagangan Tomas
Lembong diganti
Enggartiasto Lukito.
6. Menteri Perindustrian Saleh
Husein diganti Erlangga
Hartarto.
7. Menteri Perhubungan Jonan
diganti Budi Karya.
8. Mentri Desa Marwan Jaffar
diganti Eko Putro (PKB).
9. Mentri ESDM Sudirman Said
diganti Chandra Tahar
(profesional).
10. Mendiknas Anis Baswedan
diganti Prof Muhajir
(Muhamadiyah).
11. Menkopolhukam Luhut
Panjaitan diganti Wiranto.
12. Menko Maritim Rizal Ramli
diganti Luhut Panjaitan.
13. Kepala BKPM Franky
Sibarani diganti Tomas
Lembong.
14. Franky Sibarani akan
menjabat Wkl. Mentri
Perindustrian. ( wallahualam bissawab )

 

Facebook Comments Box